Sabtu, 27 Agustus 2016

Tanjung Puting Wisata Mengagumkan di Pedalaman Kalimantan Loh!


Sahabat traveler! Tanjung Punting adalah sebuah taman nasional  yang terletak di semenanjung barat daya provinsi  Kalimantan Tengah.  Tanjung Puting pada awalnya merupakan cagar alam    dan suaka margasatwa yang ditetapkan oleh Pemerintah Hindia Belanda   pada tahun 1937. Selanjutnya berdasarkan SK  Menteri Kehutanan No. 687/Kpts-II/1996 tanggal 25 Oktober 1996, Tanjung Puting ditunjuk sebagai Taman Nasional dengan luas seluruhnya 415.040 ha.
Guys! Secara geografis taman nasional ini terletak antara 2°35'-3°20' LS dan 111°50'-112°15' BT meliputi wilayah Kecamatan Kumaidi Kotawaringin Barat dan kecamatan-kecamatan Hanau serta Seruyan Hilir di Kabupaten Seruyan. Taman Nasional Tanjung Puting dikelola oleh Balai Taman Nasional Tanjung Puting, salah satu Unit Pelaksana Teknis (UPT) Ditjen Perlindungan Hutan dan Konservasi Alam (PHKA) Kementerian Kehutanan.
Nah, Guys! Kalian harus tahu nih bahwa Kawasan Taman Nasional Tanjung Puting pada awalnya adalah Suaka Margasatwa Sampit, yang ditetapkan oleh pemerintah kolonial Hindia Belanda melalui beslit Gubernur Jenderal No. 39 tanggal 18 Agustus 1937 dengan luas 205.000 ha. Pada 1941, kawasan ini terdaftar sebagai Suaka Alam Sampit (205 ribu ha) dan Suaka Alam Kotawaringin (100 ribu ha).
Sebenarnya, Kalimantan atau yang juga dipanggingl Borneo, merupakan salahsatu pulau besar yang ada di Indonesia dan merupakan nomor tiga terbesar di dunia loh. Dengan luas wilayah yang besar, Kalimantan masih banyak menyimpan hutan-hutan yang alami dan liar, di mana pulau ini juga merupakan salahsatu paru-paru dunia. di Pulau Kalimantan ini terdapat tiga negara yang menduduki, yakni Indonesia, Malaysia dan Brunei Darussalam. Selain hutan-hutan dan kekayaan faunanya Kalimantan sering juga dijuluki dengan pulau seribu sungai karena terdapat banyak sungai yang mengalir di Pulai ini.
Kekayaan alam dan pesonanya membuat Kalimantan dapat menjadi salahsatu objek wisata yang potensinya bisa sangat menarik bagi banyak wisatawan baik domestik maupun asing. Salahsatu yang dapat menjadi alternatif wisata adalah sebuah taman nasional yang berada di Kalimantan Tengah. Taman Nasional Tanjung Puting merupakan sebuah taman nasional yang memiliki luas lebih dari 3000 km persegi. Dengan ekosistem hutan liar yang masih alami dan beragam Tanjung Puting menyimpan beragam flora dan fauna. Banyak fauna dilindungi yang terdapat di sini seperti orang utan, bekantan hingga owa-owa. Bagi anda pecinta petualangan mungkin menelusuri hutan liar di sini merupakan pilihan menarik sembari melihat bagaimana kekayaan alam yang dimiliki Kalimantan.
Kalian yang memiliki rencana berlibur di akhir tahun, wisata ini bisa jadi pilihan yang tepat. Nah, pasalanya Jika kalian berkunjung ke Tanjung Putting ini, disana ada beberapa titik-titik tempat yang bisa kalian dikunjungi kok. Tenang saja. Tempat yang menjadi pilihan terbaik yaitu seperti Tanjung Harapan, Camp Leakey, atau Pondok Tanggui. Beberapa tempat yang disebutkan tadi perupakan titik-titik pelepasan Orang Utan dari rehabilitasi. Namun sayangnya, untuk mencapai tempat tersebut kita biasanya akan menumpang klotok atau perahu motor dan menyusuri sungai sungai di Kalimantan. Meskipun begitu, biasanya berwisata di sini akan membuat kalian berhari-hari di klotok untuk menyusuri eksotisme alam Borneo.Sebab  Kekeluargaan akan terjalin erat antara penumpang dan awak klotok yang biasanya ditandai dengan melingkarnya gelang etnik bruta di pergelangan tangan tanda persahabatan. Mungkin saja justru perjalanan tersebut menjadi daya tarik tersendiri. Secara keseluruhan, rasanya sayang jika hanya mendengar keindahanya tanpa langsung mengunjunginya.



Tanjung Puting Wisata Mengagumkan di Pedalaman Kalimantan Loh! Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Yusuf Fikri

0 komentar:

Posting Komentar