Kalau Kota Yogyakarta tersohor dengan wisata budayanya, maka Kabupaten Gunungkidul di Daerah Istimewa Yogyakarta menawarkan wisata dalam bentuk lain yang tidak kalah menarik. Kabupaten Gunungkidul yang berbatasan langsung dengan Samudra Hindia, memiliki banyak wisata pantai yang sangat indah. Beberapa di antaranya sudah dikelola dan dikenal akrab oleh para wisatawan. Namun masih ada juga pantai yang alami dan belum banyak dikenal. Kabupaten Gunungkidul memiliki pantai yang berjajar dari timur hingga ke barat yang seluruhnya tidak akan cukup untuk dinikmati dalam jangka waktu sehari. Pantai-pantai di Gunungkidul didominasi oleh keberadaan tebing-tebing tinggi dengan pasir putih dan air laut jernih kebiruan. Salah satu pantai cantik di Gunungkidul yang belum banyak dikenal ialah Pantai Gesing.
Indahnya Pantai Gesing, Gunungkidul. Via: traveldetik.com |
Lokasi
Pantai Gesing berada di sisi barat Gunungkidul dan secara administratif berada dalam wilayah Dusun Panjolomulyo, Girikarto, Panggang, Gunungkidul.
Panorama Pantai Gesing
Pantai Gesing berada di sebuah teluk dengan pantai yang diapit oleh dua buah tebing pada sisi kanan dan kirinya. Tidak seperti pantai umumnya yang berada dalam jajaran Laut Selatan, ombak di Pantai Gesing cukup bersahabat sehingga cocok untuk bermain air dan wisata keluarga. Keberadaannya di tengah-tengah tebing tinggi dengan hamparan pasir putih bersih membuat pemandangan Pantai Gesing merupakan mahakarya Tuhan yang amat mengagumkan. Ditambah air lautnya yang jernih berdegradasi dari hijau terang ke warna biru menambah sempurna pemandangan alami pantai ini.
Diapit dua tebing tinggi, Pantai Gesing tergolong kecil dibanding pantai lainnya. Dengan karakteristiknya tersebut, Pantai Gesing juga menjadi tempat berlabuh untuk para nelayan. Tidak hanya dari Gunungkidul, nelayan dari daerah lain seperti Pacitan dan Kebumen juga berlabuh di pantai ini. Meskipun tidak seramai di Pantai Bantul dan Pantai Depok, Pantai Gesing juga memiliki Tempat Pelelangan Ikan yang selalu menyediakan ikan-ikan segar.
Aktivitas
Bukan hanya menjadi tempat favorit untuk berlabuhnya nelayan, Pantai Gesing juga menjadi tujuan bagi mereka yang hobi memancing. Di Pantai Gesing, terdapat beberapa spot memancing yang cukup direkomendasikan. Sebagai wilayah yang memiliki hasil laut cukup banyak, maka tidak jauh dari sekitar pantai banyak warung berjajar yang menjajakan berbagai olahan seafood. Sembari melepas lelah dari bermain air dan menikamti panorama pantai, Anda dapat mencoba beragam olahan seafood yang lezat dengan ditemai semilir angin khas pantai.
Dari jauh, aroma ikan bakar akan segera membuat perut Anda keroncongan. Anda tidak perlu khawatir, harga ikan di Pantai Gesing juga terbilang cukup murah. Untuk seekor ikan kakap sawo berukuran biasanya hanya dijual seharga Rp 35.000/kg.
Akses
Dari pusat Kota Yogyakarta, Pantai Gesing berjarak sekitar 40 km. Untuk mencapai pantai ini, Anda disarakan memilih jalur alternatif Panggang karena akan lebih dekat. Jika Anda menggunakan sepeda motor, bahkan perjalanan hanya membutuhkan waktu satu jam. Akses jalan menuju Pantai Gesing tergolong cukup sulit. Dengan kondisi jalan berbatu dan belum diaspal, Anda harus merasakan sensasi perjalanan yang berbeda dibanding ke pantai lain yang sudah lebih terkenal dan lebih dulu dikelola. Tidak perlu khawatir, jika bingung saat dalam perjalanan Anda dapat bertanya langsung kepada masyarakat sekitar yang akan dengan senang hati memberikan informasi.
Dari Pusat Kota Yogyakarta, untuk menuju Pantai Gesing maka rute yang akan Anda lalui yakni Malioboro, jalan Parangtritis, Simpang Empat Ringroad, Imogiri Timur, Kebon Agung, Selopamioro, Panggang dan Desa Girikarto.
Sumber: travel.kompas.com
0 komentar:
Posting Komentar